PUDING SUSU SETUP BUAH
Bahan:
Isi
• 1 butir telur
• ¼ sdt garam
• 125 gram tepung terigu
• 350 ml air
• 2 tetes pewarna merah muda
• 3 sdm minyak goring
• Selai stroberi untuk olesan
Agar-agar
• 2 bungkus agar-agar warna putih
• ¼ sdt garam
• 200 gram gula pasir
• 1.200 ml susu cair
Cara membuat:
1. Kocok telur dan garam sampai rata. Masukkan tepung terigu, air dan pewarna merah muda. Aduk sampai menjadi adonan yang licin. Beri minyak goreng, aduk rata. Panaskan sedikit minyak, lima buah dadar buat tipis. Angkat dan sisihkan. Susun dadar memanjang ke samping, olesi dengan selai stroberi, kemudian gulung.
2. Larutkan agar-agar, garam, gula pasir, bersama susu cair. Masak sambil diaduk sampai mendidih. Angkat, aduk sampai uap panasnya hilang. Tuang setengah bagian agar-agar ke dalam Loyang loaf yang dibasahi bagian dalamnya dengan air matang. Diamkan sampai agak mengeras.
3. Masukkan gulungan dadar ke dalamnya, diamkan sampai agak mengeras. Didihkan kembali sisa agar-agar, tuang ke dalam Loyang sampai menutupi gulungan dadar. Bekukan dan dinginkan. Potong-potong dan sajikan bersama saus setup buah.
Hasil 12 potong
Tip: bila suka, saus setup buah bisa diganti dengan koktail kalengan.
Sumber: Tim Dapur Demedia
0 comments:
Post a Comment